Ia pun menambahkan, dalam momentum tersebut, pihaknya mendorong kreativitas dan inovasi masyarakat dalam mendukung pembangunan di berbagai sektor Kota Bandung, sehingga percepatan pemulihan ekonomi bangsa Indonesia dapat berjalan lancar.
“Tentunya momentum ini harus kita syukuri bersama, terlebih bangsa Indonesia termasuk Kota Bandung, baru saja melewati dinamika krisis global dan juga dampak pandemi Covid-19. Maka, HUT ke-77 Kemerdekaan RI ini silakan diperingati secara suka cita,” ucapnya.
“Namun demikian, kami pun mengimbau agar peringatan dan perayaan tersebut tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan sebaik-baiknya, karena kita masih belum sepenuhnya terbebas dari potensi Covid-19,” katanya. Permana/SHL