Ia pun berharap, capaian tersebut mampu memberikan energi positif kepada siswa lain untuk terus meningkatkan minat dan bakatnya.
‘Jadi, ketika mereka lomba dan menang, alhamdulillah. Tapi, ketika lomba dan tidak menang, saya yakin ada pelajaran yang bisa diperoleh, yang penting usaha, proses nomor satu, hasil mengikuti,’ tambahnya.
Sekolah pun mendorong peningkatan minat dan bakat siswa melalui ekstrakurikuler (ekskul). Selain mengasah minat dan bakat, ekskul menjadi wadah yang tepat untuk mengembangkan karakter siswa.
‘Jadi, tidak hanya fokus pada akademis. Karena, untuk bekerja atau berkarier nanti perlu juga karakter dan soft skill. Seperti komunikasi, bersosialisasi, dan pengembangan bakat yang diasah di situ,’ pungkasnya. ***