Di Peparda sebelumnya Kota Bandung runner-up. Walaupun sekarang bukan tuan rumah, ia mendorong atlet Kota Bandung bisa meraih prestasi terbaik.
“Tentu tantangannya tidak sederhana, dan cukup berat. Tetapi dengan mental optimisme insyaallah kita akan mendapatkan prestasi yang terbaik,” ucapnya.
Ketua NPCI Kota Bandung Andik Fahrozi mengatakan, doa bersama ini bertujuan untuk meraih kesuksesan NPCI Kota Bandung demi meraih medali di Peparda kali ini di Bekasi. Mudah-mudahan cita-cita seluruh kontingen ini dikabulkan Allah SWT.
Ia menyemangati para atlet untuk meraih medali emas dan menjadi juara umum di Peparda VI Jawa Barat 2022.
Andik juga menyampaikan penghargaannya atas kehadiran Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan dan Anggota Komisi D DPRD Kota Bandung Andri Rusmana untuk melepas keberangkatan kontingen NPCI Kota Bandung ke Bekasi.