BANDUNG, PastiNews – Meski even adu gengsi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Sumut-Aceh masih dua tahun lagi, namun persiapan harus dipersiapkan dari sekarang. Karena itu, perlu kekompakan semua pihak, termasuk seluruh cabang olahraga (cabor) dibawah naungan KONI Jawa-Barat.
‘Untuk mempertahankan juara umum, perlu strategi dan dukungan semua pihak. Karena itu, mari kita dukung Ketua Umum KONI Jabar pak Budiana, karena ini tugas yang cukup berat,’ papar Ketua Umum Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Jawa Barat, Ir. Verdia Yosep Selasa 3 Januari 2023.
Yosep menyebutkan, karena pembinaan atlet ada di cabor, maka di harapan semua cabang olahraga harus bahu membahu bekerja keras mendukung semua program sesuai amanat Musorprov. Termasuk mendukung penuh dengan berbagai strategi yang akan diterapkan Ketua umum KONI Jawa Barat.
‘PRSI Jawa Barat adalah wadah pembinaan prestasi renang di tingkat Jawa Barat. Tentunya tidak mungkin bekerja sendiri. Perlu dukungan baik moril maupun material dari pemerintah melalui KONI Jabar,’ ucap Yosep.
Dirinya yakin, PRSI Jawa Barat akan menjaga harga diri masyarakat Jawa Barat di kancah Nasional. Khusunya di cabang olahraga akuatik.
‘Kami akan mengikuti pola dan strategi yang akan diterapkan Ketua Umum KONI jawa Barat. Kami akan kawal kebijakan yang akan dikeluarkan beliau,’ pungkasnya. Joel