SUMEDANG, PastiNews – Setalah sukses di Kota dan Kabupaten Bandung, kini giliran relawan Sumedang mendeklarasikan calon presiden 2024 Anies Baswedan.
Menurut Ketua DPW Relawan Anies P-24, Dadan Supardan, dinamikan relawan cukup tinggi, terlebih mendekati hari pemungutan suara nanti.
‘Relawan Anies di kabupaten Sumedang solid dan kompak dengan dinamika relawan cukup tinggi,’ ucap Dadan mengawali sambutannya, di Alun alun Sumedang Sabtu 14 Januari 2023.
Dikatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memantapkan dan istiqomah terhadap pilihan Capres yang akan diusung untuk pemilu pilpres 2024 mendatang.
Menurut wartawan senior ini, simpul relawan memiliki jumlah ratusan simpul skala nasional dan puluhan simpul di Jawa Barat.
‘Secara nasional, lebih dari 200 simpul relawan, alhamdulilah itu merupakan dukungan bagi pak Anies turun ke Jawa Barat yang kini memiliki 33 simpul yang siap memenangkan pak Anies di 2024,’ tuturnya.
Dia berharap, deklarasi hari ini tidak hanya bersifat ceremony, namun terus berkomunikasi dan tetap solid sesama relawan, sehingga menjadi satu komunitas yang lebih besar.
‘Tidak mungkin meng – goal kan pak anies menjadi presiden hanya dengan satu simpul saja, mari kita bersama sama memajukan semua tujuan kita yaitu menjadikan pak Anies Baswedan menjadi presiden di 2024,’ pungkasnya. ***