“Secepatnya. Kalau dilelang kita kumpulkan supaya ada akselerasi sehingga pengerjaannya bisa terealisasi. Karena lelang butuh waktu. Supaya kegiatan realisasi tidak bertumpuk di ujung triwulan 4,” jelasnya.
Pada pemantauan tersebut, Ema sempat menyambangi sejumlah jalan. Di antaranya, Jalan Cipaganti, Pasteur, Pasir Kaliki, Abdurahman Saleh, Garuda, Sudirman, Jamika, Jalan Terusan Pasir Koja.
Dari sana, Ema juga memantau PJU di Jalan Pungkur, Karapitan, Martanegara, Turangga, Gatot Subroto, Ibrahim Adjie, dan Jalan Supratman. Tak hanya itu, Ema juga sengaja mampir ke sejumlah taman untuk melihat penerangan yang ada. ***