BANDUNG, PastiNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengadakan Dukcapil Goes to Campus secara perdana di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Rabu 29 Maret 2023.
Dalam kegiatan ini, ditargetkan 10.000 mahasiswa memiliki Identitas Kependudukan Digital (IKD).Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyampaikan, hal ini merupakan ikhtiar Pemkot Bandung dalam memberikan hak administrasi kependudukan kepada masyarakat.
“Kota Bandung memiliki 18.000 ASN, hampir 100 persen sudah memiliki IKD. Setelah itu kami baru menerapkan kepada masyarakat umum,” ujar Yana.
Untuk mempercepat program tersebut, Pemkot Bandung pun menggait seluruh perguruan tinggi negeri (PTN).
“Dengan bantuan seluruh PTN di Bandung yang diawali di UPI, semoga bisa mempercepat pemberian penerapan IKD di masyarakat Kota Bandung,” ucapnya.
Page 1 of 2