BANDUNG, PastiNews – Berkat kepiawaiannya mengembangkan kendaraan listrik berupa skateboard listrik, electric bikes (prototype), dan electric scooter (prototype), serta membuka layanan konversi roda dua konvensional di Indonesia dengan menggunakan bahan daur ulang,Telkomsel menobatkan Nuxcle sebagai Best of The Best Startup.
Imbasnya, startup NUXCLE mendapatkan apresiasi dana hibah untuk penguatan bisnis kedepan.
Kendaraan listrik yang dihasilkan, dinilai mampu menghemat lebih dari 5 kali lipat biaya bulanan untuk pembelian bahan bakar.
CEO Nuxcle Arif Fajar Saputra menungkapkan, NextDev sebagai rangkaian program untuk startup, memiliki rekam jejak sangat baik dalam membimbing dan membuka akses koneksi serta networking.
“Kami terkesan karena NextDev memberikan bimbingan luar biasa dan perhatian lebih terhadap startup dengan menghadirkan mentor ahli hingga business matching. Melalui NextDev, kami mendapatkan banyak insight tentang industri dan B2B yang membuat fokus kami semakin tajam,” bebernya Sabtu 10 Juni 2023.
Sementara, Direktur Marketing Telkomsel Derrick Heng mengatakan, Telkomsel bersama ekosistem startup nasional berkolaborasi memberikan dampak signifikan bagi inklusi ekosistem digital, dengan pemanfaatan teknologi terkini.
“Selamat kepada Nuxcle yang telah membuktikan diri menjadi Best of The Best Startup di Program NextDev tahun ke-8. Program NextDev akan terus didorong untuk menjadi impact incubator yang senantiasa relevan mendukung sesuai kebutuhan ekosistem startup Indonesia di masa mendatang,” pungkasnya singkat.
Gelaran NextDev tahun ke-8 dimulai sejak September 2022 dengan tema #SustainBeyondExpectation, diikuti 233 startup digital potensial seluruh Indonesia dengan fokus pada trek Game and Gaming Platform, Health and Education, Tourism and Creative Economy, serta Green and Clean Tech.
Setelah melalui proses kurasi dan seleksi ketat, 40 startup terpilih mengikuti fase NextDev Talent Scouting, dan 12 terbaik di antaranya lolos untuk berpartisipasi dalam program inkubasi NextDev Academy selama 3 bulan. ***