Senada, Sandi, salah seorang koordinator Yayasan Samaanak Mulia Berkah (Sam’an) mengungkapkan, MT Al-Jabbar 86 sangat mensupport yatim piatu dan dhuafa.
“Karena Sam’an ini kan dari lembaga yang mewadahi teman-teman disabilitas atau tunanetra, bergerak di bidang pendidikan tahfidz qur’an. Selama bergabung dengan MT Al-Jabbar 86, alhamdulillah banyak sekali membantu kegiatan-kegiatan kami,” kata Sandi.
Tak lupa dirinya mengucapkan ribuan terimakasih kepada para donatur MT Al-Jabbar 86, terutama kepada H. Andri Wilman.
“Terimaksih kepada bapak-ibu para donatur, semoga MT Al-Jabbar 86 yang memasuki usia ke 15 ini bisa semakin sukses dan lebih menebar manfaat bagi para santri yatim dhuafa lainnya,” tambah dia.
Pimpinan MT Al-Jabbar 86 H. Andri Wilman mengungkapkan, dalam momentum MT Al-Jabbar 86 yang kini menginjak usia 15 tahun, cita-cita para donatur MT Al-Jabbar 86 dari berbagai profesi, pengusaha, pegawai negeri, hingga TNI-Polri, kejaksaan, lawyer dan profesi lainnya, adalah silaturrahim melalui satu hobby yang sama, penggemar moge dan mobil sport.
“Ada juga hobi touring menikmati alam, tanpa kendaraan apapun, jadi bebas saja namun memiliki visi misi yang sama, yaitu membina, mengayomi, menyayangi santri yatim piatu dhuafa yang terus berkembang, termasuk pembangunan masjid, salah satunya berada di Cianjur, daerah gempa. Insha Allah dalam waktu dekat akan kita resmikan dengan nama masjid Al Jabbar,” tambahnya.