Terlebih, menjelang Lebaran, diperkirakan perputaran uang akan meningkat signifikan, terutama di sektor-sektor seperti SPBU, pusat perbelanjaan, dan tempat wisata.
Karena itu, bank bjb juga telah menambah layanan uang tunai di berbagai jaringan ATM bank bjb untuk memudahkan nasabah mendapatkan dana.
Layanan ini disediakan Sabtu dan Minggu serta beberapa weekday saat cuti bersama hari raya Idulfitri di sejumlah lokasi pelayanan.
Berbagai transaksi perbankan dapat dilakukan melalui weekend banking dan layanan operasional terbatas, termasuk pembukaan rekening tabungan, penyetoran tunai, tarikan tunai (tabungan dan giro perorangan), pemindahbukuan antar rekening bank bjb, pembayaran angsuran kredit, pembayaran pajak dan mendapatkan informasi mengenai produk-produk perbankan.