BANDUNG, Pastinews – DPD PDI Perjuangan Jawa Barat kembali menggelar Rapat Konsolidasi (Rakon) Persiapan Pemenangan Pilkada Serentak PDI Perjuangan se-Jabar 2024, Jumat (26/4/2024).R
akon diikuti 14 DPC, seperti Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, Kota Cimahi, Kota Cirebon dan Kabupaten Garut.
Tak hanya itu, calon kepala daerah yang telah mendaftar, dan dilaksanakan di kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Jalan Pelajar Pejuang 45 No. 1 Kota Bandung.
“Pekan kemarin 13 DPC sudah dihadirkan dan hari ini 14 DPC kami undang ke DPD. Rapat konsolidasi ini menghadirkan 76 bakal calon kepala daerah yang telah mendaftar. Sehingga total 140 balonkada yang mendaftar dari PDI Perjuangan Jabar,” kata Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ketut Sustiawan kepada awak media.