Informasi pemenang dapat dilihat pada adira.id/e/harcilnas24-pr
“Sebagai bagian dari perayaan HUT ke-34, HARCILNAS telah menjadi program unggulan tahunan yang selalu dinantikan oleh para pelanggan Adira Finance sejak tahun 2019. Program ini merupakan wujud apresiasi kami kepada pelanggan Adira Finance yang telah mendaftar program reward adirapoin di aplikasi adiraku dan setia membayar cicilan dengan tepat waktu,’ papar Tania Endah Budhi, Head of Marketing Strategy & Customer Experience Adira Finance, dalam rilisnya yang diterima PN Sabtu 21 September 2024.
Sebanyak 20.000 pelanggan menukarkan adirapoin untuk mengikuti program HARCILNAS 2024.
“Melalui program ini, kami berharap dapat memberikan manfaat nyata bagi pelanggan, sejalan dengan visi perusahaan yaitu menciptakan nilai bersama untuk meningkatkan kesejahteraan” tambahnya.