“Bagi kami, infrastruktur sekolah harus menjadi prioritas utama karena dari sanalah kita menyelenggarakan pendidikan bagi anak-anak kita,” katanya.
Menurut Farhan perlu kerja keras dan kebersamaan dalam menghadapi tantangan ini.
Ia mengutip Surah Ar-Ra’d ayat 11 yang menyebutkan, perubahan hanya akan terjadi jika manusia berusaha mengubah nasibnya sendiri.
“Kita harus ikhtiar dan bekerja keras. Ini bukan semata-mata perintah wali kota, tetapi demi nilai kemanusiaan,” katanya.
Ia juga menggarisbawahi, membangun Kota Bandung memerlukan sinergi antara pemerintah dan masyarakat serta semua stakeholder.
“Saya selalu menggunakan kata ‘kita’ karena untuk Bandung, perlu kerja sama. Tidak ada rivalitas, yang ada adalah kolaborasi. Insyaallah, kita akan menyelesaikan masalah satu per satu,” ujarnya.