BANDUNG, PastiNews – Ketua Umum Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Jawa Barat Gianto Hartono, SE, mewanti wanti para atletnya agar melakukan hal ini sebelum berangkat.
‘Pertama yang harus kalian lakukan sebelum menghadapi pertandingan adalah mohon doa restu orang tua. Tidak hanya sekali saat memulai latihan, tapi harus sering,’ pesan Gianto saat melepas atlet karate Jabar di GOR Sasakawa pukul18.30 WIB Jumat malam lalu.
Para atlet diminta untuk mohon doa restu orang tua sebelum berangkat ke Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate di Padang, Sumatera Barat 3 hingga 6 Oktober 2022 .
Didampingi Sekretaris Umum Forki Jabar Andrian Tejakusuma, Bendahara Umum Anton Wijaya dan Manajer tim Bambang Gunawan, Gianto yang juga sekretaris umum KONI Jabar ini mengatakan kehadiran tim karate Jabar di Padang bukan main-main tapi untuk membawa pulang juara.
‘Kalian kesana bukan main-main. Tapi harus menjadi juara. Untuk mencapai itu doa restu orang tua sangat penting. Dan utama. Kedua hati dan pikiran harus menyatu. Sesuatu tidak akan berhasil jika hati dan pikiran tidak menyatu,’ tutur Gianto.
Ditegaskan, doa dan restu orang tua itu tidak sekali, namun setiap saat. Karena sepanjang hidup, orang tua itu mengasihi dan mendoakan anaknya.
‘Masa anaknya mohon doa restu hanya sekali saat mau berangkat bertanding saja. Percayalah tanpa restu orang tua jangan harap kalian akan berhasil. Saat di perjalanan, di Padang dan bertanding mintalah doa restu orang tua kalian,’ tegas Gianto.
Berikutnya yang tak kalah penting kata Gianto adalah berdoa kepada Tuhan. Dan terakhir dirinya berharap setiap atlet harus siap saat masuk ke gelanggang pertandingan.
Sekretaris Umum Adrian Tejakusuma Kusuma menyebutkan tim karate Jawa Barat berkekuatan 43 orang dan main di semua kelas dan kategori yang dipertandingkan di Kejurnas di Padang.
‘ Tim Karate Jabar turun full tim. Hanya empat provinsi yang full tim yaitu Jabar, tuan rumah Sumbar, Sumut dan DKI Jakarta,’ kata Adrian.
Sementara, Ketua Umum Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI Jabar) Yudi Diharja minta para atletnya dapat mempersembahkan prestasi terbaik dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala PB Forki di Padang.
‘Tak ada yang diharapkan dalam sebuah kejuaraan selain atlet harus membawa prestasi terbaik. Hadapi pertandingan dengan serius dan pulang bawa gelar juara. Baik untuk perguruan PP KKI sendiri atau pun Forki Jabar,’ harap Yudi Minggu malam 2 Oktober 2022. Joel