BANDUNG, PastiNews – Ketua DPRD Kota Bandung, Asep Mulyadi, menyampaikan tanggapannya setelah Rapat Paripurna pasca dilantiknya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung Periode 2025-2030. Dalam kesempatan tersebut, ia menyoroti pidato pertama Wali Kota Bandung yang telah disampaikan di forum tersebut.
“Dari apa yang disampaikan dalam pidato tersebut, kami dari DPRD Kota Bandung memiliki harapan besar terhadap wali kota terpilih. Beliau telah memaparkan beberapa program yang akan dijalankan dalam lima tahun ke depan,” ujar Asep.
Ia berharap, masyarakat Kota Bandung dapat memberikan kesempatan kepada wali kota dan wakil wali kota periode 2025-2030 untuk bekerja dan mewujudkan visi yang telah disampaikan.
“Kita semua akan bersama-sama memantau apa yang akan dilakukan. Semoga semua yang telah dipaparkan dalam pidato pertama wali kota dapat direalisasikan. Jika semuanya terwujud, maka masyarakat Kota Bandung yang akan merasakan manfaatnya,” tambahnya.
Asep Mulyadi juga menyoroti perkembangan populasi di Kota Bandung yang semakin pesat dan menekankan bahwa ada beberapa aspek penting yang harus diperhatikan dalam pembangunan kota.
Beberapa aspek utama yang menjadi perhatian DPRD meliputi: