“Saya pun berharap kepada para peserta untuk dapat memenuhi dan mencapai kebutuhan keluarganya di rumah, tentunya dengan pengalaman ini bisa menambah penghasilan dengan cara berwirausaha khususnya di bidang pastry ini,” tuturnya.
Untuk mencapai usaha yang maju, Nunung menitip pesan agar ilmu yang didapat bisa terus diberikan kepada orang lain tujuannya untuk menambah kemampuan kreatifitas dalam membuat pastry ini.
“Saya pun menitip pesan agar nanti usahanya tambah maju, jangan pelit ilmu agar bisa diberikan atau mengajari tetangga saudara atau temannya yang ingin membuat pastry, secara tidak langsung dengan kita sering membuat pastry kemampuan serta kreatifitas dalam membuat pastry ini akan semakin berkembang dan laku di pasaran,” ujarnya.