Saat kendaraan keluar tol dan proses tap-matching berakhir, sistem akan melakukan kalkulasi tarif. Pengendara pun bisa langsung berjalan tanpa harus menghentikan mobilnya saat melewati gerbang tol.
Menurut Danang Parikesit, sampai saat ini masih dilakukan persiapan lajur tanpa pintu gerbang atau gentry di sejumlah ruas tol. Untuk tahap pertama sendiri, rencananya akan ada 5 hingga 6 ruas jalan tol yang akan dilakukan uji coba.
‘Progres saat ini kan sedang dalam pemasangan gentry ya, dari mulai Jalan Tol JORR S, Jalan Tol Jagorawi, ini progres terus supaya kita cek. Untuk kamera juga untuk mengenali kendaraan itu,’ tambah Danang.
Selain itu, sudah ada juga ruas tol lain di luar Pulau Jawa yang menurut Danang sudah masuk dalam list uji coba meskipun memang ia belum menyebutkan secara detail. Ia juga menambahkan bahwa jika persiapan gentry sudah siap akan langsung dilakukan uji coba.